Sejarah Awal Berdiri Boyband BigBang Korea

Sejarah Awal Berdiri Boyband BigBang Korea - Big Bang adalah boy band dari Korea Selatan. Kelompok ini terdiri 5 personel, masing-masing mempunyai bagian suara berbeda atau rapping. Mereka dianggap sebagai anggota wajah yang baru dari “Keluarga YG” di bawah asuhan YG Entertainment.

Bigbang merupakan salah satu dari boyband paling sukses di Asia yang di juluki "Revolutionary Group of Hallyu Wave" dan "South Korea's Most Wanted" Karena keunikan-original musik dan gaya fashion mereka jika dibandingkan dengan boyband atau girlband lainnya. Mereka juga telah menjadi pemimpin "Hallyu wave" karena popularitas mereka, kesuksesan dan membawa pengaruh di seluruh dunia.
Sejak mereka debut 19 Agustus 2006, Bigbang telah merilis beberapa single sukses, mini album dan full album. Walaupun album pertama mereka,BigBang Vol. 1, tidak mendapat respon penuh dari masyarakat umum karena genre yang mereka ambil Hip Hop dan R&B, walau demikian mereka berhasil meraih kesuksesesan besar dengan mini album mereka, Always, rilis pada 2007, hampir satahun setelah mereka debut. Mini album ini meraih peringkat pertama dengan single "Lies", yang tinggal di tempat teratas di berbagai tangga musik selama tujuh minggu berturut-turut. Sejak ketenaran Seo Taiji and Boys, Bigbang merupakan rookie pertama yang ditempatkan sebagai no. 1 untuk jangka waktu selama sebulan. Di tahun yang sama bigbang menerima "Best Male Group" dan "Song of the Year" awards untuk Lies pada tahun 2007 Mnet Asian Music Awards.
Sejarah Awal Berdiri Boyband BigBang Korea
Mini album selanjutnya Hot Issue dan Stand Up, juga memiliki kesuksesan yang sama, Menempati peringkat No. 1 Haru Haru dan Last Farewell. Setelah itu mereka mendapat penghargaan "Artist of the Year" pada tahun 2008 Mnet Asian Music Awards dan "Seoul Gayo Daesang" pada Seoul Music Awards 2008, Bigbang memperluas popularitas mereka di Jepang dengan merilis beberapa mini album dan singles, tetapi mereka tidak melakukan promosi besar-besaran sampai mereka merilis single jepang mereka My Heaven. Sejak itulah, grup ini mencapai kesuksesan besar dan popularitas di dunia. Mereka juga menjadi Grup asing pertama yang meraih penghargaan "Best Newcomer" dari Japan Cable Broadcasting Station.
Dalam beberapa tahun terakhir Bigbang juga melakukan aktivitas solo, Taeyang dan G-dragon telah merilis full album mereka, dan sisanya mulai mengadu akting mereka di drama, film, drama musikal dan ikut berpartisipasi di berbagai variety programs.

Setelah 2 tahun absen, mereka kembali dengan mini album Tonight, berhasil mewakili khawasan Asia-Pacific dan berhasil sebagai pemenang perdana "Best Worldwide Act" pada 2011 MTV Europe Music Awards yang diselenggarakan di Belfast, Northern Ireland. Di sana selain Queen, Bigbang merupakan pemenang yang bukan berasal dari Amerika utara dan musisi pertama yang mendapatkan penghargaan ini.
Penggemar bigbang dikenal dengan nama "VIP" dan official Lightstik mereka berbentuk mahkota berwarna kuning.

Member of Big Bang:

Kwon Ji Yong bigbangName : Kwon Ji Yong
Stage Name : G-Dragon
Position : Leader / Main Rapper
Date Of Birth : 18 August 1988
Height : 177 cm
Weight : 58 kg
Blood Type : A
Religion : Christian
Family : Parents and Older Sister [Dami]
Debut : DaeHanMinGook Hip Hop Flex (2001)
Skills : Rapping, dancing, beat boxing, composing, singing, languages (Chinese, English)
Hobbies : Drawing pictures and listening to music

Choi Seung Hyun bigbangName : Choi Seung Hyun
Stage Names : Tempo, T.O.P
Position : Rapper / Beat Boxer
Date Of Birth : 4 November 1987
Height : 181 cm
Weight : 65 kg
Blood Type : B
Family : Parents and Older Sister
Debut : BIG BANG
Skills : Rapping, beat boxing, lyrics making
Hobbies : Reading and swimming

Dong Young BaeName : Dong Young Bae
Stage Names : Tae Yang, YB Tae Kwon, YBTK
Position : Vocalist
Date Of Birth : 18 May 1988
Height : 174 cm
Weight : 56 kg
Blood Type : AB
Religion : Christian
Family : Parents and Older brother [Dong Hyeon Bae]
Debut : YG Family’s Second Album in 2002
Skills : Rapping, dancing, beat boxing, singing, languages (English, Japanese)
Hobbies : Basketball, music, watching TV

Lee Seung Hyun
Name : Lee Seung Hyun
Stage Names : Seung Ri, V.I
Position : Vocalist
Date Of Birth : 12 December 1990
Height : 176 cm
Weight : 60 kg
Blood Type : A
Family : Parents and Younger Sibling
Debut : BIG BANG
Skills : Singing, dancing
Determination : Fighting! I cannot return home
Likes : Foreign languages

Kang Dae Sung

Name : Kang Dae Sung
Stage Names : Dae Sung, D-Lite, Delight
Position : Vocalist
Date Of Birth : 26 April 1989
Height : 178 cm
Weight : 63 kg
Blood Type : O
Family : Parents and Older Sister [Bora]
Debut : BIG BANG
Skills : Singing
Determination : “I’ll work my hardest and become the best.”
Likes : Rap, beat boxing and cooling

Big Bang dan Fesyen

Kapan pun Big Bang jadi buah bibir, pembicaraan tentang gaya busana mereka tidak pernah ketinggalan. Seperti ketika Big Bang mengubah tatanan musik K-pop, grup ini juga berhasil menjadi penyebar pengaruh revolusi fesyen.

Sejak debut mereka, Big Bang telah menetapkan standar pada gaya busana hip-hop menengah ke atas. “Gaya Big Bang” dikenali dengan penggunaan warna-warna yang terang, jins ukuran besar (sekarang jadi jins skinny), sneakers tinggi, aksesori, dan scarf yang jadi ciri khas gaya hiphop. Big Bang juga memulai tren penggunaan make-up guy-liner untuk pria sejak debut pertama mereka.

Gaya rambut yang inovatif dari para personel Big Bang, terutama mohawk keren khas Taeyang, rambut pirang platinum G-Dragon, dan gaya potongan dan warna rambut T.O.P yang selalu berubah, senantiasa ditiru para penggemar. Pengaruh Big Bang di dunia fesyen makin matang berkat banyaknya dukungan dari merek-merek baju dan foto-foto fesyen di berbagai majalah.

Jadi kenapa Big Bang sangat besar?

Tahun 2011 telah menjadi tahun penuh cobaan bagi Big Bang karena dua personel masing-masing terlibat skandal kontroversial. Daesung terlibat dalam sebuah kecelakaan mobil yang fatal, sementara G-Dragon diduga terlibat dalam sebuah kasus narkotik. Tapi tetap saja, kasus-kasus ini tidak bisa menampik kenyataan bahwa Big Bang memang masih besar.

Jadi, kenapa Big Bang sangat besar? Ada tiga alasan utama untuk Big Bang masih dapat mempertahankan status superstar mereka meski dihadang kasus-kasus kontroversial tersebut. Pertama, pesona bakat mereka telah cukup untuk membuat para penggemar mereka tetap terpikat. Kedua, inovasi mereka yang tidak kenal takut telah mendukung mereka jadi kebal terhadap ketidakrelevanan. Ketiga, para penggemar fanatik mereka, VIP, sudah berkomitmen untuk selalu mendukung mereka dalam kondisi apapun.

Referensi:
http://parkkyuri.wordpress.com/bigbang/sejarah-lengkap-bigbang/
http://www.surgaberita.com/2011/12/rahasia-dibalik-kepopuleran-bigbang.html
http://pandapol.blogspot.com/2013/01/sejarah-bigbang.html
إرسال تعليق (0)
أحدث أقدم